Jasa Internal Audit dan Eksternal Audit
Jasa Audit di Jakarta – Dalam menjalankan sebuah perusahaan, keberadaan laporan keuangan sangatlah penting bagi perkembangan perusahaan itu sendiri. Dari laporan tersebut, dapat diketahui data kondisi keuangan yang riil untuk dimanfaatkan dalam pengambilan keputusan. Jasa audit secara internal maupun eksternal yang objektif, kemudian dibutuhkan untuk memastikan kebenaran dan kewajaran laporan keuangan tersebut.
Manfaat Jasa Internal dan Eksternal Audit bagi Perusahaan
Fungsi utama dari penggunaan jasa audit internal maupun eksternal adalah untuk melakukan tracking terhadap potensi-potensi praktik penyelewengan dana yang akan merugikan perusahaan itu sendiri. Jasa audit akan memastikan bahwa setiap laporan keuangan dilakukan dengan prinsip akuntansi yang berlaku.
Jika laporan keuangan dari perusahaan Anda sudah terjamin sesuai dengan kebenaran dan kewajaran berdasarkan prinsip, tentunya hal tersebut akan meningkatkan integritas perusahaan Anda. Pihak pemerintah, investor, pemegang saham, banker, dan masyarakat pun dapat menilai kualitas perusahaan Anda secara keseluruhan dengan lebih baik.
Gouf Consulting Menawarkan Jasa Audit Profesional
Proses audit keuangan sebuah perusahaan haruslah dilakukan oleh orang yang kompeten dan independen. Ia harus dapat menentukan dan melaporkan kesesuaian informasi dengan kriteria-kriteria yang sudah ditetapkan. GOUF Consulting menawarkan jasa audit yang dilakukan oleh tim kami yang profesional untuk perusahaan Anda.
Tim auditor kami memiliki independensi terhadap klien dalam pelaksanaan tugas, dan telah mendapatkan pelatihan teknis dan profesionalisme yang dibutuhkan. Jika Anda menginginkan konsultasi dengan judgement, keahlian,dan otoritas yang tepat, maka Anda melakukan hal yang tepat dengan menggunakan jasa dari GOUF Consulting.
Dengan berpedoman pada standard auditing dan kode etik akuntan publik yang relevan, Anda akan mendapatkan layanan yang maksimal dari kami. Selain itu, layanan audit yang kami berikan dapat dipercaya, akurat, dan bertanggungjawab. Budaya layanan yang kami berikan bersifat pribadi, ramah, dan dikombinasikan dengan pengetahuan kumulatif dan solusi yang inovatif untuk membantu perkembangan bisnis Anda.
Dengan menjadi mitra, kami berharap dapat memberikan nilai tambah bagi bisnis yang sedang Anda jalankan. Tentunya, semua layanan tersebut kami tawarkan dengan harga yang terbaik dan masuk akal.
Jenis Layanan Internal dan Eksternal Audit yang Kami Sediakan
GOUF Consulting memberikan 3 jenis layanan yang berkaitan dengan kebutuhan Anda ini, diantaranya adalah Due Diligence atau Uji Tuntas, peniliaian kinerja perusahaan, dan audit laporan keuangan eksternal dan audit internal. Jasa Audit di Jakarta
Due Diligence atau Uji Tuntas adalah suatu kewajiban jika ada investor yang hendak menanamkan modal di perusahaan Anda, atau ketika ada perusahaan lain yang ingin melakukan akuisisi. Tim jasa audit dari kami tentunya akan bekerja dengan profesional dalam melakukan verifikasi sesuai dengan hukum-hukum dan aturan yang berlaku.
Untuk jasa audit, kami akan melakukan pendekatan yang sistematis dan disiplin untuk mengevaluasi dan meningkatkan efektivitas proses manajemen risiko, pengendalian, dan tata kelola. Apabila terdapat ketidaksesuaian, kami akan memberikan masukan atau rekomendasi berdasarkan hasil audit yang dilakukan tersebut demi kebaikan perusahaan ke depannya.
Kontak Kami Segera untuk Layanan Audit Perusahaan
Anda bisa menghubungi kontak kami yang telah tersedia di website ataupun berkunjung ke kantor yang terletak di Jakarta dan Denpasar. Kami akan memastikan bahwa Anda akan mendapatkan jasa internal dan eksternal audit yang terbaik dan memberikan wawasan serta rekomendasi berdasarkan analisis dan penilaian data.
Baca Juga Yuk : Jasa Apprasial Penilaian Publik