Kantor Jasa Penilai Publik

KANTOR JASA PENILAI PUBLIK

1. Penilaian Properti – Kantor Jasa Penilai Publik

Menentukan nilai pasar dari suatu asset untuk pengambilan keputusan dalam suatu jual/beli, kerjasama, lelang, dan lainnya.

 Penilaian Properti meliputi:

  • Tanah dan bangunan beserta kelengkapannya, serta pengembangan lainnya atas tanah.
  • Instalasi dan Peralatan yang dirangkai dalam suatu kesatuan dan/atau berdiri sendiri yang digunakan dalam proses produksi.
  • Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan, dan Kehutanan.
  • Pertambangan.

2. Penilaian Bisnis / Usaha – Kantor Jasa Penilai Publik

Menentukan nilai pasar dari suatu perusahaan atau badan usaha yang sedang berjalan atau kepentingan atau kepemilikan (interest), yang didalamnya meliputi penyertaan dalam perusahaan, aktiva tak berwujud, dan transaksi material.

Bidang jasa Penilaian Bisnis meliputi :

  • Entitas Bisnis
  • Penyertaan
  • Hak dan Kewajiban perusahaan
  • Aktiva tidak berwujud
  • Kerugian ekonomis yang diakibatkan oleh suatu kegiatan atau peristiwa tertentu (economic damage) untuk mendukung berbagai tindakan korporasi atau atas transaksi material
  • Opini Kewajaran

Selain jasa sebagaimana dimaksud diatas, Penilai Publik dapat memberikan jasa lainnya yang berkaitan dengan kegiatan Penilaian, antara lain:

  1. Konsultasi Pengembangan Properti
  2. Desain system informasi asset
  3. Pengelolaan properti
  4. Studi Kelayakan Usaha
  5. Jasa agen property
  6. Pengawasan pembiayaan proyek

Hubungi Kami Sekarang :

Gouf Consulting

Konsultan Pajak Bali – Nusa Tenggara – Lombok

Jalan Kerta Dalem Mansion No. A 34 – Denpasar

Telp. 0813 3997 0607 atau 0819 3456 6000